You are here
Militer 

Menjaga keamanan, Polresta Solo gelar latihan menembak

SOLO (LN)– Ratusan anggota Polresta Solo mengasah kemampuan menembak dengan menggunakan laras panjang di Lapangan Bripda Chumaidi, Selasa (13/6) siang. Latihan ini sebagai bentuk antisipasi gangguan keamanan yang terjadi saat lebaran dan maraknya ancaman teror yang terjadi saat ini.

“Anggota Polresta diasah kemampuannya dalam menggunakan senjata laras panjang untuk menghadapi situasi yang tidak diinginkan seperti teror bom di Kampung Melayu beberapa waktu lalu,” terang Kapolresta Solo, AKBP Ribut Hari Wibowo, kepada wartawan.

Kegiatan ini melibatkan seluruh Satuan di Polresta Solo, mulai dari Sabhara, Brimob, Opsnal, Polsek, Provost dan masih banyak yang lain. Tak ketinggalan, Kapolresta Solo bersama dengan Wakapolresta Solo juga ikut menembak dan hasilnya dinilai secara langsung.

“Jadi sifatnya menyeluruh. Jangan sampai, anggota gagap dalam menggunakan senjata api khususnya laras panjang,” tegas Kapolresta.

Sementara itu, Kabag Sumda Polresta Solo, Kompol Sis Raniwati mengatakan, dalam pelaksanaannya penembak diberi kesempatan 15 kali untuk menembak. Kesempatan tersebut dibagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama digunakan untuk latihan atau pemanasan. Sesi kedua dan ketiga mulai dilakukan penilaian.

“Kegiatan ini dilaksanakan dua hari sampai besok dengan diikuti ratusan anggota,” kata Kompol Sis.

Related posts

Leave a Comment