Kuliner Ala Sunda : Karedok
BANDUNG (LN)- Karedok merupakan salah satu makanan khas Bandung, Jawa Barat. Kuliner yang juga akrab disebut keredok ini berbahan dasar sayur–sayuran mentah nan segar. Walau khas bumi parahiyangan, namun keberadaan karedok hampir merata ditatanan tanah Sunda termasuk Bogor. Beberapa yang akan Anda jumpai dalam sebuah menu karedok antara lain taoge, mentimun, kol, kacang panjang, daun kemangi dan terong. Sayur mayur tersebut kemudian disiram dengan bumbu kacang tanah yang gurih dan agak pedas.
Nama kuliner khas Sunda ini terbilang unik, beberapa sumber mengatakan bahwa makanan karedok berasal dari Desa Karedok, Kecamatan Jatigedhe, Kabupaten Sumedang.
Karena menggunakan sayur – sayuran alami dalam pembuatannya, maka karedok juga dicap sebagai makanan sehat. Misalnya taoge, bahan makanan ini dipercaya mampu membantu memperlambat proses penuaan dini, mencegah penyebaran sel kanker, meningkatkan kesuburan, baik untuk kesehatan lambung, membantu menghaluskan kulit dan mengurangi kadar kolesterol.
Sedangkan bahan lainnya, yakni kacang panjang, juga memiliki khasiat yang tak kalah ampuh. Diantaranya dapat mengendalikan gula darah, mengatasi hipertensi, membantu meminimalisir resiko stroke, mencegah serangan jantung dan mengatasi sembelit.